Taylor Swift 3 Reza Alif's Space: Cara Mengatasi Gadget yang Sering nge“Lag” (ngeHang)

Kamis, 31 Oktober 2013

Cara Mengatasi Gadget yang Sering nge“Lag” (ngeHang)

Sore bloggers! Gimana kabar hari ini? Sehat bukan? Dan semoga cuaca mendukung kita dalam beraktivitas ya :D ketemu lagi di postingan terbaru nih guys! Kalian tau kan, apa yang akan gue bahas di postingan artikel kali ini?? Pasti tau lah, orang judulnya udah ada -_- wahahaha.

Di artikel ini, gue akan bahas tentang gadget yang sering nge“lag” atau nge“hang”. Sebelumnya, kalian udah tau blm sih, apa yang dimaksud HP lagi nge-lag atau nge-hang? Gue kasih tau dikit deh. Yang dimaksud hp nge-lag atau nge-hang adalah dimana saat keadaan HP (gadget) kita nggak mau gerak alias diem aja tanpa respon. Biasanya, untuk BlackBerry ditandai dengan munculnya lambang 'jam pasir' atau 'jam dinding' yang berputar terus menerus di tengah-tengah layar HP. Sebenernya, saat HP kita mengalami 'lag', HP (gadget) kita sebetulnya sedang memproses data yang kita gunakan, dan semakin banyak data yang kita gunakan terus menerus, kondisi HP mungkin memungkinkan kita untuk tidak kuat menanggapi permintaan kita (tidak merespon).

Seperti contoh mudah yang dapat mendatangkan ke nge-lag kan itu adalah disaat kita memutar MP3. di HP kita, sambil 'tweeting' (atau bermain twitter), sambil diselingi dengan 'chatting' (entah itu BBM, WA, Line, dan aplikasi chatting lainnya), dan yang utama pada saat kita sedang mengunduh aplikasi (mendownload) aplikasi di HP kita. Jadi, gue saranin nih, kalo maen HP jangan terlalu sering dan jangan terlalu menggunakan HP yang berlebihan dan yang memungkinkan dapat membuat HP (gadget) kita lemot (lag / hang).

Selanjutnya, yang biasanya dapat membuat HP (gadget) kita lag / hang adalah ngga kuatnya OS kita untuk melakukan program di HP (gadget) kita, seperti contohnya BlackBerry dengan OS 4.5, OS 4.6, hingga OS 5, perlu sangat hati-hati dalam menggunakan program-program di gadget tersebut. Karena, kalo kecapekan menjalankan program, ntar itu HP ya jadi lag / hang gitu. Ini juga dapat menyerang OS diatasnya juga, so, hati-hati dalam berprogram di gadget :)

Selain OS yang sangat kecil, nge-lag / hang di gadget-gadget sekarang adalah karena kepenuhan dari memori internalnya guys. Memori internal adalah memori di HP kita yang digunakan untuk mendownload aplikasi-aplikasi yang (terinstall maupun teruninstall) di Application Store atau Application Market atau Application World. Jadi, misalkan memori internal kita sudah mencapai 5MB, sebaiknya jangan mendownload aplikasi-aplikasi yang sekiranya kurang penting :) agar gadget kita nggak nge-lag / nge-hang dan menjadi tetap useful untuk kegunaannya :)

Yang terakhir nih bloggers, cara mengatasi ke-nge-lag kan / hang tersebut adalah dengan 2 cara yang sederhana, yaitu dengan “soft restart” dan “hard restart” (di reboot). Dibahas satu per satu ya, “soft restart” dulu nih, yaitu me-reboot gadget (BlackBerry) dengan menekan tombol [ALT]-[aA]-[DEL] secara bersamaan. So, HP akan nge-restart sendiri tanpa susah payah :) dan yang kedua adalah dengan “hard restart”, yaitu me-reboot gadget dengan langsung melepas baterai dari belakang HP dan tunggu kurang lebih 30 menit, lalu masukkan baterai tersebut lagi ke HP, dan nyalakan. Memang, cara “hard restart” lebih ribet, tetapi untuk efisien-nya, ya lebih efisien yang “hard restart” bloggers dari pada “soft restart” :)

Nah, gimana? Udah paham sepaham-pahamnya kan tentang HP yang lag atau hang?? Bahkan sampai cara mengatasinya :D hehehe. Sekiranya segini dulu ya guys, yang udah mampir & baca, mari “Leave Comment” di kotak bawah. Sarannya, dan kalo ada yang kurang, langsung di tulis aja :) ada pertanyaan lebih jauh? Kunjungin gue di twitter aja, @rezalifi. Mention gpp, atau tanya via BBM, bisa lewat mention juga :) makasih banyak bloggers..

4 komentar:

  1. Gadget dan ponsel memang sering mengalami masalah pada ketahanan hardware namun ini bisa teratasi bila kita rajin merawatnya

    BalasHapus
  2. Hwgheirhig6tugs7twf7rsuftstutgsudgg
    Gfr34t

    BalasHapus